analisis pesaing AMDK

Analisis Pesaing AMDK

Keberadaan pesaing dalam sebuah bisnis adalah hal yang pasti, termasuk juga pada usaha air minum dalam kemasan. Perusahaan atau pabrik air minum dalam kemasan harus mampu mengendalikan pesaing agar produknya tetap menjadi yang terdepan di pasar. Itulah sebabnya perusahaan tersebut harus melakukan analisis pesaing AMDK.

Pesaing adalah sebuah tantangan yang harus Anda hadapi secara cermat agar tidak berakibat fatal bagi perkembangan bisnis. Langkah yang harus Anda tempuh sebagai strategi marketing air minum dalam kemasan adalah melakukan analisa terhadap pesaing. Namun, apakah yang dimaksud dengan analisa pesaing pada bisnis air minum dalam kemasan?

Pengertian Analisis Pesaing AMDK

Analisis pesaing AMDK adalah sebuah cara penelitian yang menitikberatkan pada pengumpulan informasi dan data mengenai pesaing. Anda akan mengamati dan melakukan evaluasi terhadap kinerja pesaing berdasarkan data tersebut. Apa sajakah tujuan melakukan analisa terhadap pesaing bisnis air minum dalam kemasan ?

Tujuan Melakukan Analisis Pesaing AMDK

Analisis strategi bisnis air minum dalam kemasan dengan cara melakukan analisa terhadap pesaing sangat penting artinya bagi perkembangan bisnis. Berikut adalah tujuan dan manfaat melakukan analisa tersebut.

  • Melakukan identifikasi dan mengenal pesaing. Analisis pesaing AMDK bertujuan untuk mengetahui perusahaan apa saja yang selama ini menjadi pesaing, hingga yang berpotensi sebagai pesaing.
  • Memahami strategi pemasaran yang dilakukan oleh pesaing dan mengenali adanya kemungkinan ancaman yang dapat ditimbulkan olehnya.
  • Menganalisis kelebihan dan kekurangan yang dimiliki oleh pesaing sebagai strategi untuk mendapatkan peluang bagi perkembangan bisnis air minum dalam kemasan Anda.
  • Anda dapat menggunakan hasil analisa untuk mengevaluasi kondisi perusahaan. Melakukan analisis terhadap pesaing berguna untuk menerapkan strategi bagi perusahaan AMDK di masa depan.

Kegiatan analisa pesaing bertujuan untuk meningkatkan strategi pemasaran air mineral bagi perusahaan AMDK. Artikel berikut akan menjabarkan proses yang bisa Anda terapkan dalam kegiatan analisa tersebut.

4 Cara Analisa Pesaing sebagai Langkah Analisis Strategi Bersaing Perusahaan Air Mineral

Melakukan analisis pesaing AMDK secara kontinyu dan menyeluruh sangat penting agar perusahaan tetap menonjol di pasar. Berikut adalah langkah-langkah yang Anda lakukan untuk melangsungkan analisa terhadap pesaing:

1.  Melakukan Identifikasi Pesaing sebagai Langkah Awal Analisis Pesaing

Mengidentifikasi pesaing membuat Anda dapat mengetahui jumlah dan jenisnya. Hal ini berarti termasuk juga kekuatan dan kelemahan yang dimiliki oleh pesaing. Inilah proses yang harus Anda jalankan agar dapat melakukan identifikasi dengan baik:

  • Mempelajari besarnya pasar yang dikuasai oleh pesaing, baik masa kini maupun yang akan datang.
  • Melakukan identifikasi terhadap ancaman dari pesaing serta peluang yang bisa Anda dapatkan.
  • Mengidentifikasi kelebihan dan kekurangan pesaing.

Lalu, bagaimanakah cara yang bisa dilakukan dalam proses identifikasi pesaing? Berikut adalah langkah-langkah yang harus dilaksanakan untuk mendapatkan hasil identifikasi yang tepat.

a.  Mempunyai Data Produk Secara Lengkap

Anda harus mempunyai data produk dari perusahaan sendiri secara lengkap dan terperinci, termasuk setiap spesifikasinya. Perusahaan akan menggunakan data produk ini sebagai pembanding dengan milik pesaing. Perusahaan dapat memakai hasil perbandingan untuk mengetahui kelebihan dan kelemahan produk.

b.  Memiliki Data Produk Pesaing

Anda bisa mencari informasi mengenai data produk pesaing melalui hasil pencarian di internet, media sosial, maupun marketplace. Anda dapat mencari pesaing besar (Head to Head) untuk mengetahui Unique Selling Point yang mereka miliki.

Bandingkan keunikan mereka dengan produk Anda. Perusahaan juga bisa menjadikan pesaing besar ini sebagai panutan (role model). Tujuannya adalah sebagai motivasi untuk mengembangkan bisnis dan mengambil kemungkinan sebagai perusahaan Head to Head pada suatu saat nanti.

c.  Melakukan Riset Pasar

Perusahaan dapat mengajukan pertanyaan tentang kualitas produk dan apa yang sesungguhnya pelanggan inginkan. Misalnya, perusahaan bisa mencari jawaban mengenai jenis kemasan yang paling disukai oleh pelanggan.

Perusahaan lalu mengumpulkan hasil riset dan menggunakannya sebagai input bagi tingkat kepuasan pelanggan, pangsa pasar amdk 2020, buyer persona, dan sebagainya. Data yang diperoleh sangat berguna sebagai masukan dalam menyusun strategi pemasaran di masa mendatang.

2.  Melakukan Analisa Strategi dan Taktik Pesaing

Setiap perusahaan pasti memiliki taktik dan strategi untuk mencapai keuntungan bagi bisnis AMDK yang dikelolanya. Terdapat 4 macam taktik yang digunakan oleh pesaing dan perlu Anda ketahui:

a. Menyerang Pesaing Lemah

Perusahaan akan pesaingnya yang berada dalam kondisi lemah secara modal, pasar dan jaringan, teknologi, hingga produk.

 b. Menyerang Pesaing Kuat

Perusahaan akan menyerang pesaing kuat melalui kelemahannya.

 c. Taktik Gerilya

Perusahaan menunggu pesaingnya menjadi lemah lalu akan langsung menyerang titik kelemahannya.

d. Taktik Bertahan

Taktik ini cukup berisiko bagi perusahaan lemah karena hanya bertahan selama pesaing tidak melakukan penyerangan terlebih dahulu.

3.  Melakukan Identifikasi Atas Target Pesaing

Langkah berikutnya adalah mengidentifikasi target dan mekanisme yang dilakukan oleh pesaing. Target dan cara kerja dari pesaing ini dapat berupa:

a. Pengurangan Laba

Pesaing bisa mengurangi laba untuk meningkatkan kepuasan pelanggan dengan cara memberi diskon, menurunkan harga, paket bundling, dan sebagainya.

b. Ekspansi pasar

Pesaing akan menargetkan pasar baru untuk memperluas jaringannya. Pesaing melakukan cara memasarkan air minum dalam kemasan dengan kegiatan promosi besar-besaran maupun membuka cabang-cabang baru.

c. Menahan Pesaingnya

Pesaing yang hendak menahan pesaing lainnya akan meningkatkan mutu produk atau layanannya. Caranya antara lain dengan menciptakan kemasan yang ekonomis dan praktis.

4.  Melakukan Analisis Pesaing Menggunakan SWOT

Analisa SWOT adalah sebuah rencana strategi pemasaran yang berfokus pada faktor utama yang dimiliki pesaing dalam bisnis AMDK. Faktor-faktor utama tersebut adalah kekuatan dan kelemahan pesaing, peluang bisnis, dan ancaman yang mungkin timbul. Bagaimana cara melakukan analisa SWOT?

 a.  Analisa Kekuatan (Strength) Milik Pesaing

Melakukan analisa terhadap kekuatan pesaing akan menghasilkan gambaran untuk mengevaluasi kekuatan perusahaan Anda. Anda bisa mengumpulkan beberapa informasi sebagai data melalui pertanyaan seperti:

  • Produk seperti apa yang menjadi unggulan pesaing?
  • Hal positif apa yang bisa tampak oleh pasar terkait dengan kekuatan pesaing?
  • Bagaimana strategi pesaing sehingga dapat menguasai pasar?

b.  Analisa Kelemahan (Weakness) Pesaing

Mengadakan analisa terhadap kelemahan pesaing membantu perusahaan untuk membangun strategi di masa mendatang. Data kelemahan yang berhasil terkumpul dapat Anda gunakan untuk mengalahkan pesaing. Hal ini akan mencegah pesaing menjadi ancaman bagi bisnis. Anda bisa menganalisa kemungkinan berikut:

  • Materi apakah yang tidak dimiliki oleh pesaing?
  • Apakah kekurangan pesaing sehingga belum mampu menguasai pasar?
  • Bagaimana tanggapan para pelanggan atas kekurangan pesaing?

c.  Peluang untuk Bisnis AMDK (Opportunity)

Anda dapat meraih peluang setelah menganalisa kekuatan dan kelemahan pesaing. Perusahaan bisa merencanakan program sesaat setelah membuka bisnis AMDK dan memperbaharuinya secara berkala. Analisa terhadap peluang akan membantu Anda menentukan target market share air mineral di indonesia 2020.

Perusahaan menganalisa apakah pangsa pasar air mineral di indonesia 2020 mengalami peningkatan dan apakah ada kecenderungan pelanggan membeli lebih banyak dari stok yang telah ada. Kenali juga apakah terdapat perubahan peraturan pemerintah yang memberi kemudahan bagi perkembangan bisnis Anda.

d.  Analisa Ancaman (Threat)

Analisa terhadap ancaman akan membantu perusahaan untuk melakukan tindakan antisipasi. Kemungkinan ancaman yang timbul akan menyebabkan perusahaan dapat menyiapkan strategi untuk menghadapinya.

Melakukan analisis pesaing AMDK mutlak Anda lakukan demi kelangsungan bisnis. Meski demikian, selain melakukan analisa pesaing, jangan lengah untuk terus membangun image perusahaan yang kredibel dan profesional. Hal ini bertujuan agar merek perusahaan selalu dicari oleh pelanggan.

5/5 - (1 vote)